PRIHATIN..!! Sudah 12 Warga Meninggal karena DBD

- Kamis, 22 Agustus 2019 | 13:31 WIB

TANJUNG SELOR – Sebanyak 941 kasus demam berdarah dengue (DBD) terjadi di Kaltara pada 2019 ini. Korban meninggal tercatat 12 orang. 

Kepala Bidang Pencegahan, Penanggulangan Penyakit (P2P) Dinkes Kaltara, Agust Suwandy mengatakan, dibanding Mei lalu, kasus DBD pada Juni mengalami penurunan dari 121 kasus menjadi 79 kasus. Sedangkan Juli-Agustus, belum ada laporan.

“Namun, tidak menutup kemungkinan akan ada laporan di Agustus ini. Kasus DBD ini memang tertinggi pada bulan Mei,” ujarnya, Rabu (21/8).

Sebagai antisipasi DBD, pihaknya menyediakan 450 kilogram abate. Pihaknya juga sedang mengusulkan pengadaan mesin fogging dan racun insektisida sebagai salah satu upaya menekan kasus DBD. “Sedini mungkin kita antisipasi,” imbuhnya. (*/fai/fen)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Eks Ketua KPU Kaltara Bulat Maju Pilkada Bulungan

Jumat, 12 April 2024 | 11:00 WIB

Bupati Bulungan Ingatkan Keselamatan Penumpang

Kamis, 11 April 2024 | 16:33 WIB
X