Tarakan Dilirik Transmart

- Senin, 16 September 2019 | 14:51 WIB

TARAKAN – Sebagai pusat bisnis di Kalimantan Utara, Tarakan sepertinya masih menjadi incaran investor untuk mengembangkan sayap bisnisnya. Dalam waktu dekat, misalnya, salah satu perusahaan ritel akan bertemu dengan jajaran Pemkot Tarakan.

Rencana itu diungkapkan Wali Kota Tarakan Khairul. Meski belum mengetahui maksud kedatangan dari pihak perusahaan, Khairul memperkirakan ada kaitannya dengan dunia bisnis. “Transmart mau datang, katanya tanggal 21,” ujar Khairul.

Jika Transmart berinvestasi, kata Khairul, pihaknya akan menyiapkan lahan, termasuk gedung yang akan dimanfaatkan. Pemkot Tarakan sudah punya gambaran gedung yang akan digunakan. Yakni, Kantor Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) di Jalan Mulawarman. Menurutnya, lokasi itu strategis untuk dimanfaatkan menjadi pusat bisnis.

Pihaknya rela memindahkan DPUTR. Khairul merencanakan DPUTR bisa berkantor di eks Kantor Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Kalimantan Utara.

Menurut mantan Sekretaris Kota Tarakan ini, lahan termasuk gedung yang nantinya akan ditempati bisnis Transmart akan menjadi pusat bisnis semacam Tarakan Trade Center. Termasuk tempat memamerkan produk usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).

Lokasi itu juga menjadi marketing point. Sehingga apabila ada pengusaha datang ke Tarakan untuk mencari informasi tentang potensi di Tarakan, bisa mendapatkan informasinya di tempat tersebut. Khairul juga membuka peluang bagi investor lain. Misal, di dunia hiburan dengan memberi kesempatan bagi pengusaha bioskop untuk melebarkan sayapnya di Tarakan. (mrs/fen) 

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Di Berau Beli Pertalite Kini Pakai QR Code

Sabtu, 20 April 2024 | 15:45 WIB

Kutai Timur Pasok Pisang Rebus ke Jepang

Sabtu, 20 April 2024 | 15:15 WIB

Pengusaha Kuliner Dilema, Harga Bapok Makin Naik

Sabtu, 20 April 2024 | 15:00 WIB

Transaksi SPKLU Naik Lima Kali Lipat

Jumat, 19 April 2024 | 10:45 WIB

Pusat Data Tingkatkan Permintaan Kawasan Industri

Jumat, 19 April 2024 | 09:55 WIB

Suzuki Indonesia Recall 448 Unit Jimny 3-Door

Jumat, 19 April 2024 | 08:49 WIB

Libur Idulfitri Dongkrak Kinerja Kafe-Restoran

Kamis, 18 April 2024 | 10:30 WIB
X