Dua Jamaah Haji Masih di Arab Saudi

- Kamis, 26 September 2019 | 19:44 WIB

TANJUNG SELOR – Jamaah haji asal Kaltara belum seluruhnya kembali ke Tanah Air. Hingga kemarin (25/9), masih ada dua jamaah haji yang berada di Arab Saudi.

Kepala Seksi Pembinaan Haji dan Umrah Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Kaltara, Muhammad Aslam yang dikonfirmasi, membenarkan masih adanya dua jamaah haji yang belum pulang.

Menurutnya, dua jamaah haji yang berasal dari Bulungan dan Tarakan, itu masih mendapat perawatan medis di Arab Saudi. Namun, dia belum mengetahui secara pasti penyebab dua jamaah haji itu mendapat perawatan medis.

“Yang pasti, saat ini kondisi kedua jamaah sudah berangsur membaik. Kami berharap kedua jamaah itu bisa secepatnya pulang,” ujarnya, Rabu (25/9).

Secara terpisah, Kepala Kantor Kemenag Bulungan Hamzah, juga mengaku bahwa jamaah haji yang masih berada di Arab Saudi kondisinya sudah mulai membaik.

Untuk pemulangan, kata dia, menunggu hasil riset dari dokter di Arab Saudi. Riset tersebut sangat penting untuk mengetahui kesiapan jamaah haji untuk kembali ke Tanah Air.

“Jika belum siap, maka pemulangan akan ditahan sembari menunggu kondisi benar-benar membaik,” ujarnya.

Terkait pemberian vaksin sebelum keberangkatan ke Tanah Suci, Hamzah menegaskan bahwa seluruh jamaah haji terlebih dahulu diberikan vaksin untuk daya tahan tubuh selama menjalankan ibadah haji.

“Sebelum mereka berangkat ke Makkah, kami memberikan vaksin,” tegasnya. (*/fai/fen)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

PLBN Sei Menggaris Segera Operasional

Sabtu, 20 April 2024 | 15:30 WIB

Pemkab Bulungan Beri Keringanan BPHTB

Sabtu, 20 April 2024 | 11:50 WIB

Di Bulungan, 400 Ha Lahan Ludes Terbakar

Sabtu, 20 April 2024 | 10:28 WIB

KMP Manta Rute KTT-Tarakan Kembali Beroperasi

Sabtu, 20 April 2024 | 10:01 WIB
X