Lagi, Dewan Ingatkan Perbaikan Drainase

- Senin, 7 Oktober 2019 | 19:00 WIB

TANJUNG SELOR - Kondisi drainase di wilayah Tanjung Selor masih sangat buruk. Seperti yang terlihat di Jalan Pinus masih adanya air yang tergenang setiap turun hujan.

 

Meski kondisi tersebut sudah lama, namun belum disikapi pemerintah daerah dengan melakukan perbaikan. "Setidaknya ada langkah dan upaya pemerintah daerah untuk mengatasi kondisi seperti itu," ujar Aluh Berlian, Wakil Ketua DPRD Bulungan, Minggu (6/10).

 

Apabila tak segera ditangani dengan melakukan perbaikan, ujar dia, maka kondisi jalan itu akan selalu tergenang air. Bila melihat jalan itu, aliran air tak mengalir di drainase.

 

"Harus ada upaya alternatif menyikapi kondisi drainase. Itu yang terlihat tentu masih ada kondisi drainase yang lain yang juga perlu perbaikan," ujarnya. 

 

Ketika tidak ada penanganan serius pemerintah daerah, hal itu menimbulkan terjadinya banjir. Ada beberapa titik genangan terjadi faktornya aliran air tidak mengalir secara lancar. (adv/uno/fen)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB
X