Minta Rute Ini Dibuka, Pemkot Tarakan Surati Pelni

- Senin, 18 November 2019 | 11:35 WIB

TARAKAN – Upaya agar Pelni tetap membuka rute pelayaran Surabaya-Tarakan maupun sebaliknya, ditempuh Pemkot Tarakan dengan mengirim surat ke PT Pelni.

Wali Kota Tarakan Khairul menyatakan alasan pihaknya menyurat ke Pelni agar rute Tarakan-Surabaya tetap dioperasikan. Yakni, karena adanya keluhan dari para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) yang terkendala dengan harga tiket pesawat.

“Melihat harga tiket pesawat dan kargo pesawat yang cukup tinggi sehingga dikeluhkan oleh pelaku UMKM. Ini juga terkait dukungan pengiriman bahan baku dan produksi UMKM. Makanya bulan lalu (Oktober) saya bersurat ke Pelni, agar diupayakan rute Tarakan-Surabaya PP (pulang dan pergi),” ujar Khairul, Minggu (17/11).

Sementara itu, Kepala PT Pelni Cabang Tarakan Haeru Rijal mengungkapkan, pihaknya mengevaluasi rute Tarakan-Surabaya maupun sebaliknya, karena minimnya penumpang, yang jumlahnya hanya berkisar 58 orang setiap kali pelayaran.

Dengan demikian, kata Haeru, keinginan masyarakat Tarakan yang hendak bepergian ke Surabaya dengan menggunakan kapal laut secara langsung belum dapat dipenuhi dan belum mendapat informasi lebih lanjut.

“Kami sarankan agar calon penumpang tujuan Surabaya dapat transit di Makassar terlebih dahulu,” ujarnya.

Alternatif tersebut, kata dia, penumpang Tarakan dengan tujuan Surabaya dengan menggunakan KM Bukit Siguntang. Setelah itu, melanjutkan pelayaran dengan KM Dabonsolo tujuan Surabaya. “Sementara saat ini kami juga memiliki keterbatasan armada,” akunya.

Dia menambahkan, jumlah penumpang yang banyak dari Tarakan, yakni tujuan Parepare, Makassar, dan Balikpapan, yang mampu menembus angka 1.454 penumpang per bulannya. (*/sas/fen)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gubernur Kaltara Sebut Arus Mudik-Balik Terkendali

Selasa, 23 April 2024 | 11:15 WIB

PLBN Sei Menggaris Segera Operasional

Sabtu, 20 April 2024 | 15:30 WIB

Pemkab Bulungan Beri Keringanan BPHTB

Sabtu, 20 April 2024 | 11:50 WIB

Di Bulungan, 400 Ha Lahan Ludes Terbakar

Sabtu, 20 April 2024 | 10:28 WIB

KMP Manta Rute KTT-Tarakan Kembali Beroperasi

Sabtu, 20 April 2024 | 10:01 WIB
X