Penderita HIV di Tarakan, Pekerja Seks hingga IRT

- Senin, 2 Desember 2019 | 13:36 WIB

TARAKAN — Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Tarakan Witoyo mengatakan, penderita HIV rata-rata dari kalangan ibu rumah tangga (IRT), wanita pekerja seks dan pekerja swasta.

Penderita antara 2017-2018, kata dia, mencapai 20 orang perempuan. “Kalau untuk tahun ini (2019) meningkat sedikit, sekitar 22 jiwa. Tapi masih kami rekap lagi,” ujarnya.

Ditambahkan, penderita yang terkena HIV mulai dari usia produktif antara 20-30 tahun. Penyebabnya, kata dia, paling banyak dari berhubungan seks. “Tahun 2019 ini ada sekitar 48 kasus baru. Secara gendernya kemungkinan juga masih tinggi,” ujarnya.

Terkait pola penyembuhan pada wanita pekerja seks, terbilang susah. Pasalnya, orang tersebut langsung menghilang dan tidak mau melanjutkan pengobatan untuk meminimalisasi penyebaran virus tersebut.

“Mereka itu kan di-rolling dari pelaku usahanya masing-masing. Kalau ada yang baru kami lakukan screening lagi,” ujarnya.

Menurutnya, masih ada paradigma masyarakat dan penderita yang menilai virus tersebut tergolong penyakit yang penderitanya harus dijauhi. Hal tersebut membuatnya kesulitan dalam mendata temuan awal hingga proses rawat jalannya.

“Karena tadi bermacam alasan, mulai dari takut hubungan suami istri menjadi rusak, takut dikucilkan oleh lingkungan sekitar, takut diketahui orang kantornya kalau positif HIV. Jadi hal-hal seperti itu juga yang membuat pemeriksaan awal dan reaktifnya jauh,” ujarnya. (*/sas/fen)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Ini Dia Delapan Aksi Konvergensi Tekan Stunting

Kamis, 25 April 2024 | 12:30 WIB

Dewan Negara Malaysia Kagum Perkembangan Krayan

Kamis, 25 April 2024 | 09:30 WIB

Gubernur Kaltara Sebut Arus Mudik-Balik Terkendali

Selasa, 23 April 2024 | 11:15 WIB

PLBN Sei Menggaris Segera Operasional

Sabtu, 20 April 2024 | 15:30 WIB

Pemkab Bulungan Beri Keringanan BPHTB

Sabtu, 20 April 2024 | 11:50 WIB

Di Bulungan, 400 Ha Lahan Ludes Terbakar

Sabtu, 20 April 2024 | 10:28 WIB

KMP Manta Rute KTT-Tarakan Kembali Beroperasi

Sabtu, 20 April 2024 | 10:01 WIB
X