Plisss...!! Tenaga Medis Agar Diperhatikan

- Rabu, 1 April 2020 | 12:03 WIB
Aluh Berlian
Aluh Berlian

TANJUNG SELOR – Tim medis, baik perawat maupun dokter, menjadi garda terdepan dalam penanganan virus corona atau Covid-19. Tim medis juga harus dilengkapi peralatan yang memadai saat tangani pasien.  

Dalam penanganan corona, para perawat dan dokter harus mengenakan alat pelindung diri (APD). Seperti masker, sepatu dan sarung tangan hingga kaca pelindung wajah. “Kita patut berikan perhatian kepada tim medis, saat penanganan corona,” terang Aluh Berlian, Wakil Ketua DPRD Bulungan.

Selain harus ditunjang APD yang mumpuni, lanjut dia, pemerintah daerah agar memikirkan para perawat dan dokter untuk fasilitas lainnya. Apalagi ketika menangani pasien yang terindikasi positif. Maka bisa saja membuat para perawat dan dokter, tidak pulang ke rumah. “Fasilitas tenaga medis juga patut dipikirkan. Misalnya, pemerintah daerah dapat menyiapkan rumah bagi para perawat dan dokter,” pesannya.

Karena, menurut dia, bagaimanapun para perawat dan dokter rentan terhadap penyebaran virus corona. Pada saat ada pasien positif, maka perawat dan dokter tentu kurang istirahat.

Apabila pemerintah daerah dapat siapkan fasilitas tersebut, maka bisa digunakan bagi para perawat dan dokter. Jika memutuskan untuk pulang, tentu ada kekhawatiran tersendiri. Mengingat penyebaran Covid-19 sangat cepat menularkan penyakitnya tersebut. (adv/uno2)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Data BPS Bulungan IPM Meningkat, Kemiskinan Turun

Kamis, 28 Maret 2024 | 17:00 WIB

Ombudsman Kaltara Soroti Layanan bagi Pemudik

Kamis, 28 Maret 2024 | 16:30 WIB

Harus Diakui, SAKIP Pemprov Kaltara Masih B Kurus

Kamis, 28 Maret 2024 | 11:10 WIB

Penanganan Jalan Lingkar Krayan Jadi Atensi

Kamis, 28 Maret 2024 | 11:10 WIB

Jalan Penghubung di Krayan Ditargetkan Maret Mulus

Selasa, 26 Maret 2024 | 13:50 WIB

3.123 Usulan Ditampung di RKPD Bulungan 2025

Selasa, 26 Maret 2024 | 07:00 WIB

Anggaran Rp 300 Juta Untuk Hilirisasi Nanas Krayan

Senin, 25 Maret 2024 | 18:45 WIB
X