Belum Berpikir Soal Pilgub

- Kamis, 28 Mei 2020 | 18:52 WIB
Udin Hianggio
Udin Hianggio

TARAKAN – Pandemi Coronavirus Disease 19 (Covid-19) menyita perhatian banyak pihak, tak terkecuali bakal calon Gubernur Kalimantan Utara, Udin Hianggio.

Pria yang masih menjabat Wakil Gubernur Kalimantan Utara itupun mengaku saat ini fokus pada penanganan Covid-19. Daripada memikirkan persiapan menuju pemilihan kepala daerah (pilkada).

“Jadi ya saya belum berpikir ke masalah Pilgub ini. Mudah-mudahan Covid-19 ini segera berakhir,” ujar Udin Hianggio saat melakukan video conference, Minggu (24/5) lalu. Namun demikian, mantan Wali Kota Tarakan periode 2004-2009 ini menegaskan komitmennya yang sudah mantap dengan pasangannya saat ini.

“Tidak ada tawar menawar. Tidak mau saya ucapkan hari ini, besok berubah dan itu prinsip,” tegasnya. 

Saat Lebaran, Udin memilih di rumah jabatannya di Tanjung Selor. Karena mematuhi dengan aturan yang berlaku. “Kita dilarang mudik, kita coba juga patuhi. Karena ini semua untuk kepentingan masyarakat,” tuturnya.

Menurut Udin, baru akan ke Tarakan apabila pandemi Covid-19 sudah mereda. Ia mengaku sudah sebulan lebih di Tanjung Selor. Jika memaksa ke Tarakan, Udin enggan untuk mengikuti proses karantina. (mrs/uno)

Editor: uki-Berau Post

Rekomendasi

Terkini

Data BPS Bulungan IPM Meningkat, Kemiskinan Turun

Kamis, 28 Maret 2024 | 17:00 WIB

Ombudsman Kaltara Soroti Layanan bagi Pemudik

Kamis, 28 Maret 2024 | 16:30 WIB

Harus Diakui, SAKIP Pemprov Kaltara Masih B Kurus

Kamis, 28 Maret 2024 | 11:10 WIB

Penanganan Jalan Lingkar Krayan Jadi Atensi

Kamis, 28 Maret 2024 | 11:10 WIB

Jalan Penghubung di Krayan Ditargetkan Maret Mulus

Selasa, 26 Maret 2024 | 13:50 WIB

3.123 Usulan Ditampung di RKPD Bulungan 2025

Selasa, 26 Maret 2024 | 07:00 WIB

Anggaran Rp 300 Juta Untuk Hilirisasi Nanas Krayan

Senin, 25 Maret 2024 | 18:45 WIB
X