Pos Pengawasan Bakal Ditambah

- Jumat, 5 Juni 2020 | 18:20 WIB
POS PELABUHAN: Petugas gabungan di Pelabuhan Tengkayu I melakukan pemeriksaan terhadap penumpang yang tiba maupun berangkat, beberapa waktu lalu.
POS PELABUHAN: Petugas gabungan di Pelabuhan Tengkayu I melakukan pemeriksaan terhadap penumpang yang tiba maupun berangkat, beberapa waktu lalu.

TANJUNG SELOR – Direncanakan pelonggaran Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kota Tarakan akan dilakukan, terhitung pada 8 Juni mendatang. Hal tersebut pun berimbas terhadap transportasi air. 

Transportasi air tersebut merupakan akses bagi masyarakat untuk bepergian antar kabupaten dan kota. Meskipun rencana akan dilonggarkan, tetap diperlukan pengamanan yang ekstra ketat. Bahkan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kaltara berencana menambah atau mendirikan pos di Tengkayu I Tarakan. 

Demikian diungkapkan Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Kaltara Andi Santiaji Pananrangi, bahwa penambahan pos dinilai penting. “Tapi kita lihat setelah adanya evaluasi dari tim. Pada intinya harus ada penambahan pos dan personel,” ungkapnya, Kamis (4/6).

Santiaji melanjutkan, meski adanya pelonggaran namun masyarakat tetap diminta harus melampirkan surat keterangan rapid test. Baik itu yang akan masuk atau keluar Bulungan maupun Tarakan, termasuk kabupaten lainnya. Masyarakat agar dapat mematuhi protokol kesehatan.

Hasil evaluasi yang dilakukan BPBD Kaltara, adanya tiga warga luar Kaltara yang masuk melalui Karang Tigau, Mangkupadi, Kecamatan Tanjung Palas Timur, Bulungan. Sehingga diputuskan untuk pintu masuk makin diperketat. “Agar tidak terulang lagi kejadian seperti itu. Beruntung personel kita mendapati ketiga orang itu. Sehingga langsung diserahkan ke Tim Gugus Tugas di Bulungan,” bebernya.

Santiaji mengingatkan, agar masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan. Dengan harus gunakan masker, cuci tangan, jaga jarak dan menggunakan hand sanitizer. (fai/uno) 

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gubernur Kaltara Sebut Arus Mudik-Balik Terkendali

Selasa, 23 April 2024 | 11:15 WIB

PLBN Sei Menggaris Segera Operasional

Sabtu, 20 April 2024 | 15:30 WIB

Pemkab Bulungan Beri Keringanan BPHTB

Sabtu, 20 April 2024 | 11:50 WIB

Di Bulungan, 400 Ha Lahan Ludes Terbakar

Sabtu, 20 April 2024 | 10:28 WIB

KMP Manta Rute KTT-Tarakan Kembali Beroperasi

Sabtu, 20 April 2024 | 10:01 WIB
X