Kesembuhan Naik jadi 80,1 Persen

- Jumat, 3 Juli 2020 | 14:28 WIB
RS RUJUKAN: RSUD Soemarno Sosroatmodjo Bulungan adalah satu rumah sakit rujukan penanganan pasien Covid-19 yang ditunjuk pemerintah. (FAISAL/HRK)
RS RUJUKAN: RSUD Soemarno Sosroatmodjo Bulungan adalah satu rumah sakit rujukan penanganan pasien Covid-19 yang ditunjuk pemerintah. (FAISAL/HRK)

TANJUNG SELOR – Tingkat kesembuhan pasien dari Covid-19 di Kaltara kembali bertambah. Jika sebelumnya (1/7) persentase kesembuhan 78,4 persen, kemarin (2/7) meningkat menjadi 80,1 persen. Jumlah konfirmasi positif yang yang dinyatakan sembuh telah mencapai 165 orang. Dengan rincian 50 orang di Tarakan, 32 orang di Malinau, 41 orang di Nunukan, 3 orang di Tana Tidung, dan 39 orang di Bulungan. 

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Kaltara Agust Suwandy Kamis (2/7) mengatakan, di Tarakan terdapat tambahan 5 orang pasien yang telah dinyatakan sembuh. Yakni NA (30) seorang tenaga kesehatan, BD (48) kontak erat klaster jamaah tabligh, ER (35) pasien transmisi lokal, serta IV (21) dan AM (24) anak buah kapal KM Fuen. 

“Hari ini (kemarin, Red) tidak ada tambahan kasus konfirmasi positif. Kita berharap pasien sembuh terus bertambah signifikan. Awalnya di Tarakan sudah ada 45 orang sembuh. Dengan tambahan 5 orang lagi, maka totalnya menjadi 50 orang sembuh,” ujarnya. 

Khusus tenaga kesehatan, total pasien yang sembuh sudah sebanyak 10 orang dan 12 orang masih dalam perawatan. Sebelumnya, total tenaga kesehatan yang terpapar Covid-19 sebanyak 22 orang. Adapun 39 pasien positif yang masih dalam tahap penyembuhan di rumah sakit rujukan di daerah, dilaporkan Agust, kondisinya relatif berangsur membaik. 

“Petugas kesehatan merupakan garda terdepan penanganan Covid-19. Maka dari itu harus safety secara keseluruhan. Mulai dari APD serta menjaga kondisi tubuh agar tetap sehat. Kita ketahui bersama, petugas kesehatan pasti sangat lelah. Jangan sampai mereka ikut terpapar,” ujarnya.  

Agust menambahkan, sejak awal terdapat kurang lebih 1.242 sampel yang dinyatakan negatif. Baik itu sampel pasien dalam pengawasan, sampel follow up, dan sampel tenaga kesehatan. (*/fai/mua) 

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Data BPS Bulungan IPM Meningkat, Kemiskinan Turun

Kamis, 28 Maret 2024 | 17:00 WIB

Ombudsman Kaltara Soroti Layanan bagi Pemudik

Kamis, 28 Maret 2024 | 16:30 WIB

Harus Diakui, SAKIP Pemprov Kaltara Masih B Kurus

Kamis, 28 Maret 2024 | 11:10 WIB

Penanganan Jalan Lingkar Krayan Jadi Atensi

Kamis, 28 Maret 2024 | 11:10 WIB

Jalan Penghubung di Krayan Ditargetkan Maret Mulus

Selasa, 26 Maret 2024 | 13:50 WIB

3.123 Usulan Ditampung di RKPD Bulungan 2025

Selasa, 26 Maret 2024 | 07:00 WIB

Anggaran Rp 300 Juta Untuk Hilirisasi Nanas Krayan

Senin, 25 Maret 2024 | 18:45 WIB
X