Ingatkan Tak Parkir Sembarangan

- Selasa, 6 Oktober 2020 | 21:47 WIB
BADAN JALAN: Meski ruas Jalan Durian sudah dilebarkan, tapi masih banyak saja kendaraan roda empat memanfaatkan untuk lahan parkir dalam waktu yang lama, Senin (5/10).
BADAN JALAN: Meski ruas Jalan Durian sudah dilebarkan, tapi masih banyak saja kendaraan roda empat memanfaatkan untuk lahan parkir dalam waktu yang lama, Senin (5/10).

TANJUNG SELOR – Dinas Pekerjaan Umum Penata Ruang-Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DPUPR-Perkim) Kaltara mengerjakan pelebaran Jalan Durian, agar tidak sempit dan terkesan padat.

Bahkan, DPUPR-Perkim Kaltara pun melakukan koordinasi dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Kaltara. Untuk penertiban kendaraan milik masyarakat yang terparkir dengan menggunakan badan jalan. 

Kepala Dishub Kaltara, Taupan Madjid mengatakan, sejak awal pelebaran Jalan Durian dilakukan agar kendaraan tidak parkir sembarangan. “Kita selalu kerja sama terkait rambu jalan,” ungkapnya, Senin (5/10).

Sesuai ketentuan, nantinya daerah-daerah yang sudah dipetakan akan dipasangi rambu. Apalagi, sudah menjadi kewajiban Dishub Kaltara menerapkan aturan.

“Kita juga akan sampaikan ke masyarakat agar rambu-rambu yang ada itu harus ditaati. Jangan sampai di daerah yang di larang setop, malah dijadikan tempat parkir,” ujarnya.

Sebagai contoh, lanjut dia, di depan Gedung Gabungan Dinas (Gadis) Pemprov Kaltara, terdapat jam-jam yang ramai pengendara. “Artinya larangan itu tidak permanen,” kata dia.

Dishub Kaltara akan berkoordinasi dengan DPUPR-Perkim Kaltara untuk menindaklanjuti persoalan itu. “Sekarang masih sementara dikerjakan. Jangan sampai dipasangkan sekarang, malahan dibongkar akibat pelebaran jalan,” terangnya.

Sementara ini, Dishub masih perlu lakukan sosialisasi secara masif. Setelah itu, baru ada penindakan tegas. Dikonfirmasi terpisah, Kepala DPUPR-Perkim Kaltara, Sunardi, meminta warga tidak memanfaatkan ruas jalan sebagai lahan parkir. Khususnya, pada ruas jalan yang setiap hari ramai arus lalu lintas, seperti di Jalan Durian tersebut.

“Tujuan kami, agar jalan yang ada itu nyaman digunakan masyarakat,” ujar Sunardi. Apabila proses pelebaran jalan dilakukan, jika masih ada kendaraan yang di parkir. Tentu tetap akan mengganggu pengguna jalan. (fai/uno) 

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

PLBN Sei Menggaris Segera Operasional

Sabtu, 20 April 2024 | 15:30 WIB

Pemkab Bulungan Beri Keringanan BPHTB

Sabtu, 20 April 2024 | 11:50 WIB

Di Bulungan, 400 Ha Lahan Ludes Terbakar

Sabtu, 20 April 2024 | 10:28 WIB

KMP Manta Rute KTT-Tarakan Kembali Beroperasi

Sabtu, 20 April 2024 | 10:01 WIB

Pemkab Nunukan Buka 1.300 Formasi untuk Calon ASN

Kamis, 18 April 2024 | 12:44 WIB
X