Taati Protokol Kesehatan Saat Libur, Jangan Bepergian Jika Tak Mendesak

- Selasa, 8 Desember 2020 | 16:33 WIB
Andi Hamzah
Andi Hamzah

TANJUNG SELOR - Rangkaian protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19 penting untuk dipatuhi. Masyarakat diminta mengantisipasi peningkatan kasus positif Covid-19 saat libur panjang akhir tahun ini.

Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kaltara, Andi Hamzah mengatakan, masyarakat harus memahami mobilitas besar-besaran bisa memicu peningkatan penyebaran Covid-19. Sehingga apabila tidak terlalu penting dan mendesak, tidak perlu bepergian.

"Kita berharap tidak ada lonjakan kasus lagi saat memasuki libur nanti. Apabila tidak mendesak, memang lebih baik kita di rumah saja dulu," sebutnya, Senin (7/12).

Melihat masih bertambahnya jumlah kasis Covid-19 dan korban meninggal dunia, dinilai membutuhkan perhatian dan tindakan lebih serius. Seluruh potensi persebaran virus harus bisa diantisipasi sedini mungkin.

"Harapan saya semua stakeholder tetap tegas dalam menjalankan tugasnya di lapangan. Apalagi Kaltara ini masih saja bertambah. Baru-baru ini infonya juga ada lagi yang meninggal," jelasnya.

Masyarakat diimbau memahami kedisiplinan mereka sangat membantu menghentikan sebaran virus. Maka perlu selalu memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak.

Lanjut dia, masyarakat yang memang harus bepergian saat libur panjang, tetap mematuhi protokol kesehatan.

"Jaga kondisi dan harus memperhatikan protokol kesehatan. Masyarakat harus memahami dampak dari pandemi ini. Oleh sebab itu, jangan sampai kasus positif semakin bertambah,' tegasnya. (adv/fai/mua)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pabrik Rumput Laut di Muara Badak Rampung Desember

Senin, 22 April 2024 | 17:30 WIB

Di Berau Beli Pertalite Kini Pakai QR Code

Sabtu, 20 April 2024 | 15:45 WIB

Kutai Timur Pasok Pisang Rebus ke Jepang

Sabtu, 20 April 2024 | 15:15 WIB

Pengusaha Kuliner Dilema, Harga Bapok Makin Naik

Sabtu, 20 April 2024 | 15:00 WIB
X