Identik dengan Wadah Esek-Esek, Ubah Jalan Sungai Bengawan Jadi Jalan Pesantren

- Minggu, 28 Februari 2021 | 20:16 WIB
Khairul
Khairul

TARAKAN – Kawasan di Jalan Sungai Bengawan sudah identik dengan daerah lokalisasi. Walau sudah resmi ditutup sejak akhir 2018 lalu.

Untuk menghilangkan citra buruk kawasan tersebut, Wali Kota Tarakan Khairul, mewacanakan untuk mengubah nama Jalan Sungai Begawan menjadi Jalan Pesantren.    Wacana itu disampaikan Khairul dalam arahannya pada acara Wisuda Tahfidz Alquran IV Pondok Pesantren Daarul Ilmi Muhammadiyah, di Hotel Lotus Panaya Tarakan.

“Kemarin bicara-bicara dengan Pak Ustad Dian, mungkin Jalan Sungai Bengawan mudah-mudahan bisa diubah namanya menjadi Jalan Pesantren,” ujar Khairul yang disambut tepuk tangan dari undangan yang hadir.

Nama pesantren disematkan bukan tanpa alasan. Khairul melihat perkembangan pembangunan di kawasan itu semakin banyak berdiri pondok pesantren. Ia memperkirakan sedikitnya ada 4 pondok pesantren terbangun di kawasan itu. “Nanti coba kita godok ini,” tutur mantan Sekretaris Kota Tarakan ini.

Khairul menyambut baik hadirnya pondok-pondok pesantren di kawasan itu, karena sejalan dengan cita-cita Pemkot Tarakan dalam mengembangkan sumber daya manusia (SDM) yang baik.  Untuk mewujudkan cita-cita itu, Khairul menilai tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, tapi tanggung jawab masyarakat maupun lembaga.

Indeks pembangunan manusia yang dicapai Tarakan beberapa tahun sebelumnya, sudah jauh di atas rata-rata daerah lainnya di Kaltara. Namun, data yang diperolehnya, terjadi penurunan di tahun 2020 karena Covid-19.

Untungnya penurunan indeks pembangunan manusia di Tarakan tidak disebabkan pada sektor pendidikannya. Dari tiga sektor yang menentukan indeks pembangunan manusia, sektor pendidikan dan kesehatan masih cukup baik. Yang menurun pada  pendapatan per kapita.    Pemkot Tarakan akan terus mendorong berkembangnya dunia pendidikan dalam rangka menjadikan Tarakan sebagai center of exelence.

Salah satu upaya adalah turut memperjuangkan bersama Rektor Universitas Borneo Tarakan (UBT), untuk menghadirkan Fakultas Kedokteran. Termasuk mengupayakan bersama Kepala Kantor Kementerian Agama Tarakan untuk menghadirkan MAN Insan Cendikia. (mrs/udi)

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

PLBN Sei Menggaris Segera Operasional

Sabtu, 20 April 2024 | 15:30 WIB

Pemkab Bulungan Beri Keringanan BPHTB

Sabtu, 20 April 2024 | 11:50 WIB

Di Bulungan, 400 Ha Lahan Ludes Terbakar

Sabtu, 20 April 2024 | 10:28 WIB

KMP Manta Rute KTT-Tarakan Kembali Beroperasi

Sabtu, 20 April 2024 | 10:01 WIB
X