Penyandang Disabilitas Perlu Perhatian

- Kamis, 8 April 2021 | 20:52 WIB
PENYANDANG DISABILITAS: Ketua DPRD Kaltara Norhayati Andris saat bertemu dengan beberapa penyandang tunarungu.
PENYANDANG DISABILITAS: Ketua DPRD Kaltara Norhayati Andris saat bertemu dengan beberapa penyandang tunarungu.

TANJUNG SELOR – Pertemuan dilakukan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kaltara dengan sejumlah penyandang disabilitas tunarungu. Alhasil, dari pertemuan terdapat sejumlah masukan, baik dari DPRD Kaltara maupun para penyandang tunarungu. 

Ketua DPRD Kaltara Norhayati Andris mengharapkan dari pertemuan itu, ada perhatian seluruh elemen kepada penyandang disabilitas. Khususnya, bagi penyandang tunarungu. 

“Mereka harus punya semangat hidup dan termotivasi dengan kita yang normal. Jangan pernah anggap remeh mereka. Mereka punya kemampuan atau bakat masing-masing,” terangnya, Rabu (7/4). 

Para penyandang tunarungu pun menyampaikan beberapa hal. Seperti meminta perhatian lebih kepada pemerintah daerah. Di mana komunitas kecil ini, perlu pembinaan berupa pelatihan. 

“Misalnya memberdayakan mereka dan memberikan pelatihan-pelatihan,” ucap Norhayati. Pemerintah daerah pun, diakui Norhayati, sudah lakukan pembinaan. 

“Sudah ada perhatian. Tapi mereka perlu lebih mendapatkan perhatian,” imbuhnya. Dinas Sosial maupun Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, agar dapat berikan perhatian. “Jangan sampai bakat mereka tidak tersalurkan. Mereka juga merasa dihargai dengan adanya pelatihan dan kegiatan,” pungkasnya. (adv/fai/uno) 

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB
X