Berharap Utamakan Putra Putri Daerah

- Selasa, 25 Mei 2021 | 20:41 WIB
Andi Hamzah
Andi Hamzah

TANJUNG SELOR – Rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltara masih menunggu kepastian dari Pemerintah Pusat. 

Meskipun belum ada jadwal pembukaan seleksi bagi CPNS, hal itu mendapat tanggapan dari Wakil Ketua I DPRD Kaltara Andi Hamzah. Dia meminta apabila proses seleksi CPNS sudah mendapat jadwal, agar putra dan putri daerah bisa ikut seleksi tersebut. 

Meski dalam seleksi CPNS cukup berat dan menghadapi persaingan ketat. Namun, Pemprov Kaltara dan Pemerintah Pusat, diharapkan bisa mengutamakan putra putri daerah.

“Ini yang kita inginkan. Putra putri daerah bisa berpartisipasi. Apalagi, seleksi CPNS ini setiap tahun dilaksanakan,” tutur Andi, Senin (24/5).

Putra dan putri daerah tentunya memahami wilayah provinsi termuda Indonesia ini. Sama halnya dengan daerah lain, putra dan putri daerah sangat menguntungkan daerah. “Saya rasa ini lebih baik daripada kita datangkan dari luar Kaltara,” ungkapnya.

Meski dalam aturannya, memperbolehkan masyarakat luar Kaltara ikut seleksi di Kaltara. Namun diharapkan ada pengecualian atau kebijakan pusat untuk Kaltara. Jika diusulkan kepada pemprov, untuk memprioritaskan putra dan putri daerah pada rekrutmen abdi negara ini.

“Jika hal itu bisa terlaksana, nanti tinggal lihat tanggapan pusat. Kalau bisa 100 persen putra dan putri daerah,” ujarnya. Untuk mewujudkan hal tersebut, dewan akan mencoba mendorong. Agar ada kebijakan yang mengkhususkan Kaltara. (adv/fai/uno) 

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB
X