36 Koli Pakain Layak Pakai Didistribusikan Ke NTT

- Selasa, 8 Juni 2021 | 09:38 WIB

TANJUNG SELOR - Kerukunan Keluarga Besar (KKB) Nusa Tenggara Timur (NTT), Kabupaten Bulungan Kalimantan Utara (Kaltara) pada hari Minggu(6/6), akhirnya mendistribusikan paket bantuan berbagai jenis, salah satunya pakian layak pakai dan uang tunai.

 

Pengiriman barang dan uang tersebut merupakan bentuk peduli kemanusiaan atas korban bencana yang menerjang sejumlah wilayah di Nusa Tenggara Timur (NTT). Bencana hidrometeorologi tersebut membuat beberapa kabupaten porak poranda, seperti di Flores Timur, Lembata, Kupang, Malaka Tengah dan Ngada.

 

Musibah banjir dan tanah longsor yang terjadi pada Minggu (4/4), menyebabkan terendamnya ratusan rumah warga dan korban jiwa. Ketua Kerukunan Keluarga Besar (KKB) NTT Bulungan Jefri Yohanes Ndun menjelaskan, Bantuan yang dikirim tersebut  tidak hanya mewakili Masyarakat NTT  di Kaltara. Tetapi Juga seluruh elemen masyarakat Kaltara secara luas.

 

"Terutama pada mereka yang telah berpartisipiasi dan berkontribusi baik dalam bentuk formil maupun materil," ungkap Ketua Kerukunan Keluarga Besar (KKB) NTT Bulungan, Jefri Yohanes Ndun.

 

Dikatakan, pengiriman logistik tersebut memanfatkan jalur laut menaiki kapal Pelni KM Bukit Siguntang.  "Tim relawan bantuan bencana NTT berangkat hari Senin (7/6), diperkirakan tiba di Kota Kupang (NTT) tanggal (12/6). Karena akan melewati beberapa pelabuhan,"

 

Seperti, Tarakan, Nunukan,Balikpapan, Makasar,Kupang dan Larantuka. Terpisah koordinator pengiriman Rusianto, menambahkan jumlah barang yang dikrimkan melalui tim relawan bencana sebanyak 36 koli.

 

"Dari Bulungan,10 Koli (Karung), Malinau  2 Koli, Tarakan 14 Koli, Nunukan (bantuan khusus Gubernur dari Tokoh-tokoh di Nunukan 10 Koli," kata dia.

 

Halaman:

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gubernur Kaltara Sebut Arus Mudik-Balik Terkendali

Selasa, 23 April 2024 | 11:15 WIB

PLBN Sei Menggaris Segera Operasional

Sabtu, 20 April 2024 | 15:30 WIB

Pemkab Bulungan Beri Keringanan BPHTB

Sabtu, 20 April 2024 | 11:50 WIB

Di Bulungan, 400 Ha Lahan Ludes Terbakar

Sabtu, 20 April 2024 | 10:28 WIB

KMP Manta Rute KTT-Tarakan Kembali Beroperasi

Sabtu, 20 April 2024 | 10:01 WIB
X