Pilkades 30 Desa Berjalan Mulus

- Selasa, 6 Juli 2021 | 21:44 WIB
BERJALAN LANCAR: Pemilihan kepala desa di 30 desa Kabupaten Tana Tidung, berjalan lancar.
BERJALAN LANCAR: Pemilihan kepala desa di 30 desa Kabupaten Tana Tidung, berjalan lancar.

TIDENG PALE - Ketua Panitia pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Tingkat Kabupaten Tana Tidung (KTT), Said Aqil, memastikan tahapan pencoblosan pemilihan kepala desa di KTT berjalan aman.

Dikatakan, kendala dan hambatan memang ada, namun masih dalam batas kewajaran dan langsung diatasi panitia. 

Hanya Pilkades Maning, Kecamatan Betayau, yang ditunda. Sebab angka penyebaran Covid-19 meningkat.

Selain Desa Maning, di Desa Limbu Sedulun, Kecamatan Sesayap, juga ada sedikit persoalan dalam perolehan suara karena hasilnya imbang. Sehingga, akan ada pemungutan suara ulang.

"Ada gugatan dari Desa Limbu Sedulun. Tetapi, prosesnya ada di panitia tingkat desa," kata pria yang juga Sekretaris Kabupaten Tana Tidung tersebut, Senin (5/7).

Dia menambahkan, untuk 30 desa lainnya sejauh ini belum ada laporan atau gugatan. Sehingga dapat dikatakan semua berjalan dengan lancar. Atas terselenggaranya pemilihan kades dan berjalan dengan baik. 

Terpisah, Kapolsek Sesayap, IPDA Yudi Satriadi mengatakan, Pemilihan Kepala Desa di tiga kecamatan di Tana Tidung, terpantau aman terkendali.

Berdasarkan pengamatan pihaknya, memang awalnya ada beberapa desa yang terindikasi rawan. "Seperti di Desa Sedulun dan Tideng Pale Timur," kata kapolsek. (mts/udi)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pemkab Nunukan Buka 1.300 Formasi untuk Calon ASN

Kamis, 18 April 2024 | 12:44 WIB

Angka Pelanggaran Lalu Lintas di Tarakan Meningkat

Kamis, 18 April 2024 | 11:10 WIB
X