Kekurangan Gizi Berakibat Stunting

- Jumat, 8 Oktober 2021 | 20:57 WIB
Imam Sujono
Imam Sujono

TANJUNG SELOR – Kekurangan gizi bagi balita dalam waktu 1.000 hari pertama kehidupan, dapat mengakibatkan stunting. Tidak hanya menyebabkan hambatan bagi pertumbuhan gizi dan kerentanan terhadap berbagai penyakit, namun dapat mengancam perkembangan kognitif.

Menurut Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bulungan Imam Sujono, hal itu yang akan mempengaruhi tingkat kecerdasan, produktivitas anak serta risiko terjadinya gangguan metabolisme. Yang berdampak pada risiko terjadinya penyakit regeneratif ketika usia dewasa nanti. 

Stunting merupakan salah satu masalah gizi terbesar balita di Indonesia. Hasil riset kesehatan, data pada tahun 2018 sebanyak 30,8 persen balita secara nasional menderita stunting.

“Masih tingginya prevelansi stunting secara nasional, Kabupaten Bulungan telah menetapkan tahun 2020 sebagai lokus pencegahan stunting. Dari 2.600 kabupaten kota,” jelas Imam, kemarin (7/10). 

Diakui Imam, hasil survei USG tahun 2016-2017 angka prevelansi stunting di Bulungan di atas 30 persen. Pencegahan stunting memerlukan langkah intervensi yang terpadu. Dengan melibatkan lintas sektoral dan menyasar prioritas kelompok. Merupakan kunci keberhasilan perbaikan gizi dan tumbuh kembang anak. Yang pada akhirnya membantu terhadap pencegahan stunting.

Strategi nasional dalam pencegahan stunting ini, lanjut Imam, ada 5 pilar. Mencakup, pertama komitmen dan misi kepemimpinan. Bulungan telah melaksanakan hal tersebut dari beberapa tahun yang lalu. Kedua, kampanye nasional perubahan prilaku. Ketiga kovergensi, koordinasi dan konsolidasi program pusat, daerah dan desa. Keempat, gizi dan ketahanan pangan dan kelima pemantauan serta evaluasi.

“Kelima pilar startegi ini diharapkan dapat diselenggarakan di semua tingkatan pemerintah. Dengan melibatkan berbagai institusi, pemerintah yang terkait maupun non pemerintah. Seperti swasta, organisasi masyarakat, organisasi profesi dan kelompok-kelompok lainnya,” harapnya. (*/nnf/uno) 

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Ini Dia Delapan Aksi Konvergensi Tekan Stunting

Kamis, 25 April 2024 | 12:30 WIB

Dewan Negara Malaysia Kagum Perkembangan Krayan

Kamis, 25 April 2024 | 09:30 WIB

Gubernur Kaltara Sebut Arus Mudik-Balik Terkendali

Selasa, 23 April 2024 | 11:15 WIB

PLBN Sei Menggaris Segera Operasional

Sabtu, 20 April 2024 | 15:30 WIB

Pemkab Bulungan Beri Keringanan BPHTB

Sabtu, 20 April 2024 | 11:50 WIB

Di Bulungan, 400 Ha Lahan Ludes Terbakar

Sabtu, 20 April 2024 | 10:28 WIB

KMP Manta Rute KTT-Tarakan Kembali Beroperasi

Sabtu, 20 April 2024 | 10:01 WIB
X