Wagub Beri Motivasi Guru SMA 1 Sebuku

- Senin, 11 Oktober 2021 | 21:32 WIB
PENDIDIKAN: Wagub Kaltara Dr Yansen TP M.Si memotivasi tenaga pendidik SMA Negeri 1 Sebuku, Kabupaten NUnukan, Kamis lalu (7/10).
PENDIDIKAN: Wagub Kaltara Dr Yansen TP M.Si memotivasi tenaga pendidik SMA Negeri 1 Sebuku, Kabupaten NUnukan, Kamis lalu (7/10).

SEBUKU – Dalam kegiatan monitoring dan evaluasi di Kecamatan Sebuku, Kamis (7/10), Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Utara (Kaltara) Dr Yansen TP MSi menyempatkan singgah menyapa tenaga pendidik SMA Negeri 1 Sebuku, Kabupaten Nunukan.

Wagub memberikan semangat, motivasi, dan dukungan secara moril untuk bersama-sama memajukan pendidikan di Kaltara. Menurut Wagub, wajah pendidikan di Kaltara ada di tangan guru. Maka itu, sekecil dan sebesar apapun tugas, menjadi satu kesatuan dalam bidang pendidikan di Kaltara.

“Kami meminta semuanya agar tidak ‘mengecilkan api’ semangat dalam tugas dan fungsinya. Selalu berpikir positif dan bertindak kreatif,” pesan Wagub. 

Menurutnya, setiap sekolah bisa menjadi lebih baik dari sekolah lainnya. Tergantung pola pikir dan cara bertindak. Wagub mengingatkan Kepala SMA Negeri 1 Sebuku segera menyusun usulan fasilitas pendukung sekolah yang dibutuhkan.

“Nanti komunikasikan dengan Bagian Pembangunan. Kemudian kami akan sampaikan juga laporan usulan itu ke Bapak Gubernur,” tutur Wagub. (adpim)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Bantuan Hukum Bagi Warga, Biaya dari APBD

Kamis, 25 April 2024 | 11:19 WIB

Marak Kebakaran, Segera Bentuk OPD Pemadam

Kamis, 25 April 2024 | 11:17 WIB

Anak Belum Berkeadilan, Rampungkan Raperda KLA

Kamis, 25 April 2024 | 11:10 WIB

Komisi IIII Dukung Penambahan Petugas Kebersihan

Kamis, 25 April 2024 | 10:49 WIB

DPRD Balikpapan Tambah Masa Kerja Pansus Aset

Kamis, 25 April 2024 | 10:47 WIB

30 Sekolah SD di PPU Jadi Sampel Survei Kemenkes

Selasa, 23 April 2024 | 15:09 WIB
X