MANAGED BY:
SABTU
01 APRIL
UTAMA | BENUANTA | PEMERINTAHAN | PARLEMENTARIA | KALTARA | EKONOMI | KOMBIS | OLAHRAGA

OLAHRAGA

Rabu, 04 Januari 2023 02:37
Berharap Bonus Bisa Terwujud
MENANTI BONUS: Kontingen Tarakan yang turun di cabor Panahan pada Porprov lalu berhasil merebut juara umum.

TARAKAN - Usai menjadi juara umum pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) I Kaltara, rencananya atlet, pelatih, manager serta official akan diundang untuk bertemu Wali Kota Tarakan Khairul, untuk memberikan penghargaan.

Diketahui, kontingen Tarakan berhasil mengoleksi 103 emas, 99 perak dan 78 perunggu. “Sudah disampaikan pak Wali, mungkin akan diundang atlet-atlet yang ikut di Porprov. Bukan cuma yang dapat medali tapi semuanya. Mungkin sekitar 500-an (orang) ya, akan silaturahmi dengan pak Wali,” ujar Kepala Dinas Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga serta Pariwisata (Disbudporapar) Tarakan Agustina, Selasa (3/1).

Disinggung soal waktu pertemuan, pihaknya belum bisa memastikan. Sebab saat ini masih melakukan pendataan ulang jumlah kontingen Tarakan dan perolehan medali.

“Memang anggaran semua sekitar Rp 700 juta, untuk keberangkatan 28 cabor (cabang olahraga). Teknis pembagian dari KONI (Komite Olahraha Nasional Indonesia) Tarakan. Karena kami kan cuma mengurus hibahnya saja,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua Kontingen Tarakan Suparlan mengaku, masih mencari waktu yang tepat untuk melakukan pertemuan secara kekeluargaan antara seluruh kontingen dengan Wali Kota Tarakan Khairul. Hasil pada ajang Porprov juga telah dilaporkan.

Adapun tindak lanjutnya, ia serahkan kepada Pemkot Tarakan. Ia berharap apa yang menjadi impian atlet dan official terkait bonus bisa terwujud. “Bonus sudah kami sampaikan semua. Nanti akan disampaikan langsung oleh kepala daerah ke teman-teman semua,” ungkapnya.

Suparlan juga mengapresiasi dukungan Pemkot Tarakan serta semua pihak yang berkontribusi terhadap keberhasilan Tarakan menjadi juara umum. Ia pun memastikan hasil ini sesuai target.

Pria yang juga menjabat sebagai Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Tarakan mengapresiasi semangat dan kerja keras, yang ditunjukkan kontingen Tarakan. Karena sukses menjalankan misi yang mustahil. Sebab sebelumnya kontingen Tarakan terkendala anggaran, saat mengikuti Porprov I Kaltara.

Ia berharap prestasi yang dicapai atlet Tarakan dapat berlanjut di tingkat nasional hingga internasional. “Saya salut dengan pencapaian ini, karena kerja keras dari seluruh manajer, tim official dan atlet. Saya apresiasi khusus kepada atlet kota Tarakan dengan segala keterbatasan. Mereka tetap memegang komitmen untuk mengharumkan nama Tarakan di Kalimantan Utara,” ujarnya. (sas/uno)


BACA JUGA

Rabu, 25 November 2015 18:45

Masjid Al-Ikhlas Dirusak

<p><strong>TARAKAN</strong> &ndash; Diduga mengalami gangguan jiwa, Muhammad Fathur…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers