MANAGED BY:
SABTU
01 APRIL
UTAMA | BENUANTA | PEMERINTAHAN | PARLEMENTARIA | KALTARA | EKONOMI | KOMBIS | OLAHRAGA

EKONOMI

Jumat, 06 Januari 2023 02:15
Harga Emas Antam Tembus Rp 1,060 Juta Per Gram
ADA KENAIKAN: Awal tahun ini harga emas Antam melesat di angka Rp 1.060.000 per gram.

TANJUNG SELOR – Memasuki awal tahun, harga emas Antam per Kamis (5/1) menyentuh di angka Rp 1.060.000. Angka tersebut melesat Rp 12.000 dari Rp 1.048.000 per 31 Desember 2022 lalu.

Mengutip Reuters, emas bertahan mendekati level tertinggi tujuh bulan yang dicapai pada hari Rabu setelah risalah pertemuan terakhir Federal Reserve alias The Fed. Menunjukkan semua pembuat kebijakannya tetap berkomitmen untuk memerangi inflasi. Tetapi menyepakati perlunya memperlambat kenaikan suku bunga pada tahun 2023.

Sebagai informasi, berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 34/PMK.10/2017 diatur bahwa pembelian emas batangan akan dikenakan PPh 22 sebesar 0,9 persen.

Dikatakan Asisten 2 Manajer PT Pegadaian CP Tanjung Selor Alam, kenaikan emas ini mengikuti harga dari pusat PT Antam. Mengingat, Pegadaian ini bekerja sama dengan PT Antam, sehingga harga pun menyesuaikan.

“Emas logam mulia Antam ini memang ada kenaikan. Tahun 2022 Rp 1.048.000, sekarang di tahun 2023 per Kamis (5/1) berada diharga Rp 1.060.000,” jelas Alam, kemarin (5/1).

Menurut Alam, kenaikan harga emas ini pun tidak membuat daya beli masyarakat menurun. Rerata, masyarakat yang membeli emas Antam untuk investasi jangka pendek maupun panjang. Bahkan, transaksi yang terjadi di Pegadaian pada akhir Desember 2022 lalu hingga awal tahun ini, mengalami kenaikan.

“Terhadap emas Antam ini cukup banyak peminatnya, apalagi bisa untuk investasi. Tentu hal ini sangat berguna bagi masyarakat,” tuturnya. (*/ika/uno)


BACA JUGA

Sabtu, 01 April 2023 15:01

Jaga Stabilitas Harga Bahan Pokok

TANJUNG SELOR – Ramadan telah memasuki hari ke-10. Harga bahan…

Selasa, 28 Maret 2023 07:30

Realisasi Investasi Tahun 2023, Kaltara Jadi Target Tertinggi

TANJUNG SELOR - Tahun ini diprediksi ekonomi Kalimantan Utara (Kaltara)…

Senin, 27 Maret 2023 10:45

Pajak Gross Lebihi Target Nasional

TARAKAN - Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Tarakan telah mengumpulkan…

Minggu, 26 Maret 2023 11:54

Diyakini Ekonomi Kaltara Tumbuh Positif

TARAKAN - Ekonomi Kaltara tahun 2022 lalu tumbuh resilien di…

Jumat, 24 Maret 2023 08:40

Pastikan Stok Sembako di Kaltara Terpenuhi

TANJUNG SELOR – Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil…

Rabu, 22 Maret 2023 16:06

Selektif saat Membeli Pakaian Bekas

MEMBELI pakaian bekas yang berasal dari luar negeri atau thrifting,…

Minggu, 19 Maret 2023 21:39

2 Kabupaten di Kaltara Belum Terapkan HET Minyakita

TANJUNG  SELOR – Harga Eceran Tertinggi (HET) Minyakita di Kalimantan…

Kamis, 16 Maret 2023 14:48

Produksi Migas di Tarakan 1.000 BOPD

TARAKAN - Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak…

Selasa, 14 Maret 2023 06:54

Aktivitas Ekspor per Januari Menurun

TANJUNG SELOR - Pengiriman barang ke luar negeri atau ekspor melalui…

Senin, 13 Maret 2023 14:43

Cabai Kian ”Pedas”

TANJUNG SELOR – Jelang memasuki bulan Ramadan, harga komoditas khususnya…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers