Pergantian Kadis PUPR-Perkim Kaltara untuk Kebutuhan Organisasi

- Jumat, 17 Maret 2023 | 00:17 WIB
-
-

TANJUNG SELOR – Banyak beredar isu tak sedap berkaitan pergantian Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPUPR Perkim) Kaltara. Sebelumnya dijabat Datu Iman Suramenggala.

Hal itupun mendapat tanggapan dari Gubernur Kalimantan Utara Zainal Arifin Paliwang. Pasalnya, pergantian jabatan Kepala DPUPR Perkim Kaltara terkesan mendadak.

Padahal, sebelumnya dilakukan jobfit pada belasan jabatan namun yang dilakukan mutasi hanya Kepala DPUPR-Perkim. “Pergantian Kepala DPUPR-Perkim Kaltara merupakan kebutuhan organisasi,” jelas Zainal kepada media ini, Kamis (16/3).

Seperti diketahui, lanjut dia, pelaksanaan mutasi ataupun rotasi jabatan, seluruhnya diperuntukkan untuk organisasi. Di mana memperkuat dan menjalankan tugas dan fungsi sebagai pemerintahan. Sehingga perlu dilakukan mutasi maupun rotasi.

“Jadi jelas tujuannya. Apalagi, ini sesuai dengan aturan yang ada dan sudah dipertimbangkan,” tegasnya.

Berkaitan pelantikan atas hasil jobfit yang sudah beberapa kali mundur dari target. Zainal menegaskan, jika pelantikan hasil jobfit sejumlah Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama di Pemprov Kaltara akan dilaksanakan segera. Saat ini, pihaknya masih menunggu surat persetujuan dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).

“Untuk pelantikan hasil jobfit menunggu surat dari KASN. Kita tunggu saja. Mudahan dalam waktu dekat sudah ada,” harapnya.

Ia menambahkan, ke depan akan dilakukan dua sampai tiga kali mutasi. Mutasi itu dinilai wajar sebab ada evaluasi yang dilakukan. Terlebih lagi, sebagai tugas dan fungsi menjalankan pemerintahan, diperlukan mutasi pegawai dari bawah hingga atas.

“Memang seperti itu. Apalagi, sejak dilantik, pejabat sudah memiliki komitmen dan ada evaluasi yang dilakukan,” tuturnya. (fai/uno)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Dinkes PPU Gencar Lakukan Pencegahan DBD

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:20 WIB

Lantik Kades, Bupati Kukar Tekankan Pelayanan

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:45 WIB

47 Rumah Ibadah Dapat Hibah dari Pemkab Berau

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:04 WIB

Pemkab Berau Gencarkan Pencegahan Penularan Difteri

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:01 WIB
X