Jaga Situasi Kamtibmas selama Puasa

- Jumat, 24 Maret 2023 | 08:41 WIB
Agus Nugraha
Agus Nugraha

TANJUNG SELOR - Ibadah puasa dipastikan terhindar dari gangguan. Hal tersebut ditegaskan Kapolresta Bulungan Kombespol Agus Nugraha.

Dikatakan Agus, agar tidak ada gangguan dalam pelaksanaan ibadah puasa, Polresta Bulungan mengeluarkan imbauan kepada seluruh masyarakat. Masyarakat harus menjaga toleransi dan saling menghormati antar-umat beragama.

“Tak ada gangguan selama bulan Ramadan. Kami akan mengawal itu,” ungkapnya, Selasa (21/3) lalu.

Selama bulan puasa, Polresta Bulungan akan menerjunkan personel dari seluruh satuan untuk menjaga keamanan masyarakat. “Hindari hal-hal seperti balapan liar, mabuk-mabukan, menyalakan petasan, menggunakan pengeras suara yg berlebihan dan hiburan malam,” jelasnya.

Ia meminta kepada setiap tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan kelompok masyarakat untuk bekerja sama dengan kepolisian. Dalam menjaga situasi keamanan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), agar ibadah puasa bisa berjalan dengan aman dan nyaman.

“Saya minta tak melakukan sweeping atau razia, apabila terdapat tempat yang dianggap tidak menghormati bulan puasa Ramadan. Segera laporkan kepada aparat yang berwenang untuk ditindaklanjuti sesuai ketentuan yang berlaku,” tegasnya.

Kapolresta pun meminta agar Tempat Hiburan Malam (THM) selama bulan puasa tidak beroperasi. Sebab bisa menimbulkan gangguan, pihaknya akan berkoordinasi dengan Pemkab Bulungan dan mendesak, mengeluarkan surat imbauan bagi THM.

“Kami akan minta Pemkab Bulungan keluarkan surat imbauan. Itu demi lancarnya pelaksanaan ibadah di bulan Ramadan,” harapnya. (fai/uno)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Ini Dia Delapan Aksi Konvergensi Tekan Stunting

Kamis, 25 April 2024 | 12:30 WIB

Dewan Negara Malaysia Kagum Perkembangan Krayan

Kamis, 25 April 2024 | 09:30 WIB

Gubernur Kaltara Sebut Arus Mudik-Balik Terkendali

Selasa, 23 April 2024 | 11:15 WIB

PLBN Sei Menggaris Segera Operasional

Sabtu, 20 April 2024 | 15:30 WIB

Pemkab Bulungan Beri Keringanan BPHTB

Sabtu, 20 April 2024 | 11:50 WIB

Di Bulungan, 400 Ha Lahan Ludes Terbakar

Sabtu, 20 April 2024 | 10:28 WIB

KMP Manta Rute KTT-Tarakan Kembali Beroperasi

Sabtu, 20 April 2024 | 10:01 WIB
X