Kebersihan Pantai Harus Dijaga

- Jumat, 2 Juni 2023 | 00:48 WIB
DESTINASI WISATA: Desa Tanah Kuning di Kecamatan Tanjung Palas Timur, Kabupaten Bulungan menjadi salah satu desa yang masuk dalam ADWI 2023 dari Kemenparekraf.
DESTINASI WISATA: Desa Tanah Kuning di Kecamatan Tanjung Palas Timur, Kabupaten Bulungan menjadi salah satu desa yang masuk dalam ADWI 2023 dari Kemenparekraf.

TANJUNG SELOR -  Membangun dan menggerakan ekonomi yang ada di desa merupakan program Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Republik Indonesia (RI).

Adanya Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) merupakan program yang dinantikan desa-desa yang ada di Indonesia. Sepertinya halnya Desa Tanah Kuning di Kecamatan Tanjung Palas, merupakan salah satu desa di Kabupaten Bulungan yang berhasil masuk 75 besar.

Hal ini pun menjadi tanggung jawab besar bagi desa maupun Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bulungan. Dalam meningkatkan kualitas dari desa yang telah  terpilih. Mengingat lokasi Desa Tanah Kuning yang berdekatan dengan Proyek Strategis Nasional (PSN) Kawasan Industri Hijau Indonesia (KIHI).

Bupati Bulungan Syarwani menjelaskan, berhasilnya Desa Tanah Kuning masuk 75 besar ADWI merupakan suatu kebanggaan. Dirinya sangat berharap, warga desa dapat mendukung serta membangun dan menggerakan ekonomi yang ada di desa.

“Kebersihan pantai harus dijaga. Sebab jika pantai ini bersih, tentu wisatawan akan nyaman dan betah untuk berwisata,” pesan Syarwani, Kamis (1/6).

Selain kebersihan pantai, dirinya meninginkan warga desa bisa menampilkan kemasan ciri khas. Baik berupa makanan dan kerajinan tangan. Sehingga, ketika wisatawan pulang dari Tanah Kuning ada oleh-oleh yang dibawah.

Bahkan, tradisi syukuran nelayan yang ditandai dengan penurunan kapal adat menjadi agenda tahunan. Sekaligus menjadi daya tarik warga, baik yang ada di Bulungan dan luar Bulungan.

“Desa Tanah Kuning masuk 75 besar, setelah sebelumnya pada 21 Maret Menparekraf Sandiaga Uno mengumumkan desa terbaik dalam ADWI 2023. Hasil penjaringan 4.573 peserta, dari 7.275 desa wisata seluruh Indonesia,” terang Syarwani.

Selanjutnya, tahapan kurasi dari dewan juri ada lima kategori penilaian. Klasifikasi desa wisata dan kelengkapan data. Proses kurasi menjadi 500 besar desa wisata, lalu dikerucutkan menjadi 300 desa hingga terpilih 75 desa wisata terbaik. (*/ika/uno)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pemkab Nunukan Buka 1.300 Formasi untuk Calon ASN

Kamis, 18 April 2024 | 12:44 WIB

Angka Pelanggaran Lalu Lintas di Tarakan Meningkat

Kamis, 18 April 2024 | 11:10 WIB
X